Gelar Ops Yustisi, Polres Sinjai Bersama Tim Gabungan Sasar Kantor Instansi Pemerintah

SINJAI- Polres Sinjai bersama Tim gabungan yakni TNI Kodim 1424 Sinjai dan Satpol.PP Sinjai kembali melaksanakan operasi yustisi Pendisiplinan Masyarakat tentang kepatuhan terhadap protokol kesehatan

Rahmiwati

SINJAI- Polres Sinjai bersama Tim gabungan yakni TNI Kodim 1424 Sinjai dan Satpol.PP Sinjai kembali melaksanakan operasi yustisi Pendisiplinan Masyarakat tentang kepatuhan terhadap protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19. Senin (08/2/2021).

 

Sebelum operasi yustisi dimulai, personel gabungan terlebih dahulu melaksanakan apel kesiapan pelaksanaan tugas yang dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Sinjai Akp Bakhtiar, SH.

 

Adapun lokasi dilaksanakannya operasi yustisi untuk kali ini menyisir kantor instasi pemerintah untuk melihat langsung pelaksanaan protokol kesehatan dilingkungan perkantoran, Dan petugas juga dengan memberikan himbauan secara humanis dan mengingatkan tentang pentingnya mematuhi protokol kesehatan dilingkungan tempat kita bekerja.

 

Ditempat terpisah, Kapolres Sinjai Akbp Iwan Irmawan S.Ik.,M.Si menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk tetap menerapkan 3M demi memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19.

 

“Meskipun saat ini telah ditemukan vaksin Covid-19, saya berharap kepada seluruh warga masyarakat untuk tetap patuh dan taat terhadap 3M agar pandemi Covid-19 ini cepat berakhir. Imbuhnya.

 

“Diharapkan dengan hasil operasi yustisi yang rutin dilakukan dapat menurunkan penyebaran Covid-19. Harapnya.

Tags

Related Post