Polisi  

Personil Polsek Manuju Terus Kawal Vaksinasi Nasional di Kantor Desa Hingga Selesai

GOWA – Personil Polsek Manuju polres Gowa mengawal kegiatan Vaksin untuk perangkat desa Moncongloe dan desa Bilalang Rabu ( 24/3/2021)

 

Pelaksanaan Vaksinasi Nasional oleh puskesmas kecamatan Manuju dipimpin oleh kepala puskesmas Rahmi S.KM kepada kepala desa dan stafnya didua desa tersebut guna mencega penularan virus Corona, guna lancar dan suksesnya pelaksanaan vaksin,personil Polsek manuju mengamankan hingga selesainya kegiatan.

 

Kapolsek Manuju Iptu Jamaluddin yang setiap saat berkoordinasi dengan pihak puskesmas Manuju sehingga kegiatan Vaksin terus dikawal oleh personilnya, kita juga menghimbau agar tidak takut untuk divaksin serta mengajak semua komponen masyarakat untuk mensukseskan Vaksinasi Nasional yang dicanangkan oleh pemerintah, ungkap Kapolsek.

 

Kapolres Gowa Akbp Budi Susanto S.Ik yang intens memantau kegiatan Vaksin juga mengajak untuk tidak terpengaruh dengan berita hoax, Vaksin aman dan halal untuk memutus penularan virus Corona.