Polisi  

Kasi Propam : Hari Ini Kita Amankan Rangkaian Kegiatan Vaksinasi Merdeka Yang Dilakukan Serentak

GOWA — Kasi Propam memberikan penekanan terkait beberapa rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan Polres Gowa mulai hari ini dan esok khususnya dalam pelaksanaan Vaksinasi Massal dengan Tema “Vaksinasi Nusantara”.

Agar para personil memahami tugas yang akan dilakukan selanjutnya personil Provoost dikumpulkan dan di diberikan arahan pada pagi tadi Senin (6/9/2021).

Dalam penekanannya Iptu Isyamsah berharap para personil benar benar mengawasi setiap kegiatan vaksinasi merdeka yang dilakukan secara massal dan dimulai hari ini.

Jadi kegiatan vaksinasi massal dilakukan hari ini dan besok di Pesantren NU Bahrul Ulum Bontorea Palangga Gowa kemudian untuk esok kita juga mengamankan vaksinasi merdeka di Masjid Agung Syekh Yusuf kabupaten Gowa.

Jadi hari ini dan besok ada dua kegiatan vaksinasi merdeka secara massal yang dilakukan serentak di Indonesia dan, saya ingatkan kepada seluruh personil Provoost untuk melakukan pengamanan secara maksimal, pungkas Kasi Propam Iptu Isyamsah.