Polisi  

Polisi Akan Rekrut Perawat Dan Bidan Untuk Menjadi Anggota Polri

Gowa – Kabar baik untuk seluruh perawat dan bidan di Indonesia khususnya di kabupaten Gowa karena dalam waktu dekat Polda Sulsel melalui Biro Sumber Daya Manusia akan membuka pendaftaran penerimaan anggota Polri Bakomsus untuk Perawat dan Bidan.

 

Penerimaan anggota Polri ini akan resmi dibuka dalam waktu dekat.

 

Estimasi pembukaan pendidikan akan dimulai pada minggu kedua September 2021 dan lama pendidikan selama 3 bulan.

 

Bagi peserta yang telah menjalani pendidikan selama 3 bulan tersebut akan berpangkat Brigadir Polisi Dua (Bripda), jelas kasubbag humas Polres Gowa AKP. M. Tambunan.

 

Agar seluruh peserta dapat mengetahui informasi dan segala persyaratan penerimaan dapat menghubungi Biro SDM Polda Sulsel, Bid Dokkes Polda Sulsel dan IG;dalpers.sdmpoldasulsel.

 

Seleksi tersebut tanpa dipungut biaya alias gratis dan diharapkan kepada seluruh calon peserta seleksi anggota Polri untuk berkompetisi secara sehat dan tidak perlu mempercayai jika ada pihak yang menjanjikan bisa memberikan kelulusan dengan membayar sejunlah uang, pungkas kasubbag Humas