Polisi  

Babinsa Kodim Gowa Bersama warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Tani

 

Gowa – Serka Hasanuddin (Babinsa Desa Rannaloe) Koramil 1409-07/TB bersama warga masyarakat serta kelompok usaha tani melaksanakan gotong royong Perbaiki Jalan di Dusun Tangkala Desa Rannaloe Kec. Bungaya Kab. Gowa, Rabu (05/01/2025).

Hadir pada kegiatan tersebut Alimuddin. S. Pd (Kades Rannaloe), Abu Bakar (Kadus Tangkala), serta warga setempat.

Tujuan dari perbaikan dan pelebaran jalan tersebut, agar dapat memperlancar akses warga atau petani dalam mengangkut hasil panen dan juga mempermudah transportasi warga dari kampung menuju lahan perkebunan warga masyarakat.

“Serka Hasanuddin mengatakan gotong royong yang dilakukan perbaikan dan pelebaran jalan lingkar Bossolo untuk rencana pemasangan Paving block. yang akan dikerjakan secara bertahap.” Jelasnya

“harapan kedepannya akses jalan warga mudah dilaluai sehingga pendapatan perekonomian masyarakat dari bidang pertanian dapat meningkat,” ucapnya.

Sementara Kapala Desa Rannalo Alimuddin. S. Pd mengatakan, sangat senang dengan adanya gotong royong bersama sama dengan warga diwilayah.

ucapan terima kasih kepada warga masyarakat dan juga khususnya Babinsa yang sudah hadir untuk mendukung dan membantu kegiatan tersebut.”ungkapnya.