News  

Dandim 1409/Gowa beserta Keluarga Besar Kodim 1409/Gowa Buka Puasa Bersama Dengan Anak Yatim

Gowa – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian sosial di bulan suci Ramadhan, Komandan Kodim (Dandim) 1409/Gowa, Letkol Inf Heri Kuswanto, S.I.P., menggelar acara Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim yang berlangsung di Aula Makodim 1409/Gowa Jl. Sultan Hasanuddin, Kel. Pandang-pandang, Kec. Somba Opu, Kab. Gowa. Selasa (26/03/2025).

 

Acara yang diikuti oleh sekitar 150 orang ini turut dihadiri oleh Prajurit dan PNS Kodim 1409/Gowa, Ketua Persit KCK Cabang XXVI Koorcab Rem 141 PD Hasanuddin beserta pengurus, dan anak Yatim Panti Yudah Mandiri.

 

Dalam sambutannya, Dandim 1409/Gowa, Letkol Inf Heri Kuswanto, S.I.P. Dalam menyampaikan terimakasih kepada para undangan yang telah hadir dalam acara buka bersama hari ini.

 

Bulan Suci Ramadan adalah momen yang penuh berkah, di mana disini tidak hanya menjalankan ibadah puasa tetapi juga mempererat tali silaturahmi.

 

“Acara buka bersama ini bukan sekadar tradisi, tetapi juga sebagai wujud kebersamaan dan kekeluargaan di antara kita semua,” sebut Dandim.

 

Lebih lanjut, Dandim juga mengajak untuk manfaatkan bulan yang penuh berkah ini dengan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Alla SWT serta kepedulian dan semangat pengabdian kepada bangsa dan negara

 

“Kebersamaan ini terus kita jalin dan mudah-mudahan membawa kebaikan bagi kita semua,” demikian pungkas Dandim.

 

Selain berbuka puasa bersama, acara juga diisi dengan pemberian santunan kepada anak-anak Yatim Panti asuhan Yudah Mandiri., sebagai bentuk kepedulian dan dukungan kepada mereka yang membutuhkan.

 

Turut memberikan tausiyah dalam acara ini, Ustadz Jamaluddin, S.pdi., yang mengingatkan pentingnya menjaga hati, pikiran, dan anggota tubuh dari perbuatan yang tidak baik selama menjalani ibadah puasa. Beliau juga menekankan bahwa bulan Ramadhan adalah waktu yang tepat untuk meningkatkan ketakwaan dan berbagi dengan sesama.

 

Setelah berbuka puasa bersama dan melaksanakan shalat Maghrib berjamaah, acara ditutup dengan ramah tamah, mempererat silaturahmi antara prajurit TNI, keluarga besar Kodim 1409/Gowa, serta anak-anak yatim yang hadir.