TNI  

Babinsa Timbuseng Koramil 1409-03/Bontomarannu Bersama Bulog, Serap Gabah Petani

 

Gowa – Dalam mensukseskan Program Serapan Gabah (Sergab), Babinsa Desa Timbuseng Koramil 1409-03/Btm Serma Abdul Salam saleh aktif turun ke sawah bersama petugas Bulog melakukan serapan gabah petani. di Dusun Koccikang Desa Timbuseng Kec.Pattallassang Kab Gowa Pada Selasa 08/04/2025.

Kegiatan yang dilakukan Desa Timbuseng Serma Abdul Salam saleh tersebut, melakukan serapan hasil panen milik Kelompok Tani Akkareso yang sedang melaksanakan panen padi seluas 7,20 hektar dengan hasil panen sebanyak sekitar 42,05 Ton gabah kering panen.

Pada kesempatan tersebut, Babinsa melakukan sosialisasi terkait program Sergab kolaborasi Babinsa dengan Bulog, beiknterkait tujuan dan harga pembeliannya, sesuai harga pembelian pemerintah (HPP) Rp. 6.500, – per kilogram gabah kering panen.

Hal ini dalam upaya meningkatkan kesejahteraan petani dan membantu pemerintah dalam mempercepat terwujudnya swasembada pangan nasional.