Kapolsek Pallangga Dampingi Kasat Binmas Polres Gowa Adakan Pertemuan di Desa Bungaejaya

GOWA – Kapolsek Pallangga IPTU Nasruddin, SH, MH, mendampingi Kasat Binmas Polres Gowa AKP H. Ahmad Hamdan, SH, melakukan pertemuan Forum Group Discussion (FGD) dengan warga masyarakat didesa bungaejaya kecamatan pallangga, rabu (07/04/21).

Kapolsek Pallangga bersama Kanit Intelkam IPDA Haryoto, Kanit Binmas AIPTU Syamsu Alam, Kanit Provos AIPTU Eko Mulyono, mendampingi Bapak Kasat Binmas Polres Gowa melakukan pertemuan dengan Kepala Desa Bungaejaya Abd. Muin, para tokoh masyarakat, agama dan kepala dusun dan imam mesjid kemudian membahas tentang keamanan lalu memberikan himbauan terkait paham radikal serta menyampaikan tentang adanya wabah sehingga perlunya menjaga kebersihan dan menggunakan masker apabila keluar rumah untuk menekan penyebaran virus corona sehingga tidak terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan.

Kasat Binmas Polres Gowa senantiasa melakukan kunjungan dan silaturahmi dengan instansi, tempat usaha dan masyarakat demi menekan tindak kejahatan di wilayah hukum polres gowa serta untuk menekan penyebaran Covid-19.

Kegiatan pertemuan yang dilakukan oleh Kasat Binmas Polres Gowa untuk mewujudkan keamanan dan situasi yang kondusif berlangsung dalam suasana yang penuh keakraban dan kekeluargaan.

Kapolres Gowa AKBP Budi Susanto, SIK, berterima kasih kepada Kapolsek Pallangga yang bisa mendampingi Kasat Binmas melakukan pertemuan diwilayahnya ini semua sebagai wujud dukungan terhadap pemerintah dan semua program kerja Kapolri untuk menjaga harkamtibmas tetap aman sehingga Polri semakin dicintai oleh masyarakat, tegas AKBP Budi Susanto, SIK.

 

Check Also

Kapolres Gowa Ajak Keluarga Tahanan Polres Gowa untuk Berbuka Puasa Bersama

  GOWA – Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., mengundang para keluarga …