Wakapolres Sinjai Wakili Kapolres Hadiri Konferensi Cabang PMII Ke- IV 

Rahmiwati

Sinjai – Kapolres Sinjai yang diwakili oleh Wakapolres Sinjai Kompol Joko Sutrisno menghadiri pembukaan konferensi cabang PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) Ke-IV Kabupaten Sinjai. Bertempat di Aula Kantor Kejaksaan Negeri Sinjai. Sabtu, (09/10/2021).

Konferensi Cabang PMII Sinjai yang mengusung tema “Transparansi Organisasi Menghadapi Peradaban Baru” yang dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Sinjai, Hj. Andi Kartini Ottong, SP.,MP dan hadir pula Kajari Sinjai, perwakilan Dandim 1424 Sinjai, Ketua Pengurus Koordinator Cabang PMII Sulsel, serta para pengurus organisasi kemahasiswaan se-Kabupaten Sinjai dan undangan lainnya.

Pada kegiatan tersebut, Ketua panitia Konferensi Cabang Muh. Ramdan menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukannya merupakan wadah untuk memilih nahkoda baru di tubuh PMII Sinjai. Dan konfercab ini bertujuan untuk melakukan pergantian pengurus baru PMII Kabupaten Sinjai demi kemajuan organisasi PMII ke depannya di Bumi Panrita Kitta,” Katanya.

Wakil Bupati Sinjai Dalam sambutannya mengajak PMII Sinjai untuk mampu memberikan sumbangsih terbaik untuk membantu pemerintah daerah dalam mewujudkan Sinjai yang unggul dan berdaya saing.

“Kalian semua adalah pemuda yang akan memegang estafet. Jadikan momentum Konferensi Cabang hari ini untuk memberikan kontribusi terbaik dalam memajukan Sinjai. Apa yang dilakukan pemerintah mesti harus disupport oleh adik-adik semua,” Ujarnya.

Usai pembukaan Konfercab PMII Sinjai, kegiatan dilanjutkan dengan Dialog Kebangsaan dengan menghadirkan Kepala Kejari (Kajari) Sinjai, Ajie Prasetya, SH.MH selaku Narasumber.

Tags

Related Post