Tator – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki, S.H., M.H., didampingi Ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD XIV/Hasanuddin Ny. Amelia Andi Muhammad melaksanakan Tatap muka dan Ramah Tamah dengan Forkopimda, Toga, Toda, Tomas, Todat dan Appem Kabupaten Tator. Senin (26/06/2022).
Tatap muka Jenderal bintang dua ini dilakukan dalam salah satu rangkaian kunjungan kerjanya di wilayah Kabupaten Toraja, wilayah Kabupaten Enrekang dan Kabupaten Luwu yang dijadwalkan pada tanggal 26 sampai dengan 30 Juni 2022.
Ke tiga wilayah ini merupakan wilayah teritorial Kodam XIV/Hasanuddin yang merupakan tanggung jawab Kodam XIV/Hasanuddin dalam bidang Pertahanan.
Pangdam dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Forkopimda atas sambutannya yang luar biasa penuh dengan keakraban dan kekeluargaan, “tadi saya datang diberikan tanda kehormatan berupa sarung dan songkok kemudian disambut dengan tarian saya ucapkan terimakasih jadi betul-betul saya terasa di kampung sendiri,” Ungkapnya.
“Betul yang dikatakan oleh pembawa acara yang membacakan riwayat saya secara singkat cuman saya tambahkan bahwa memang saya lahir dan dibesarkan di Sulawesi Selatan Makassar, selanjutnya masuk Akabri terus setelah itu saya juga telah merasakan bagaimana di daerah orang mulai dari Sabang sampai Merauke, karena sejak saya jadi tentara ini betul-betul dari Sabang sampai Merauke saya pernah bertugas,” Sambungnya.
“Hari ini saya diterima luar biasa walaupun di kampung sendiri, saudara saya sendiri yang menerima saya beserta ibu dan keluarganya tapi terasa sangat dalam lubuk hati saya bahwa saya dulu kecil sampai besar bisa seperti ini karena adat itu,” Tandasnya.
Lebih lanjut dikatakan bahwa kunjungannya ke Toraja ini sebenarnya sudah lama direncanakan namun karena waktu sangat mepet, terlalu banyak kegiatan sehingga baru kali ini karena saya anggap kalau kampung sendiri gampang lah,” Bebernya.
Di tempat yang sama Bupati Tana Toraja Theofilus Allorerung, S.E., menuturkan bahwa sebenarnya Pangdam Mayjen Andi Muhammad ini pulang kampung karena nenek beliau dari Bone juga dari Gowa yang merupakan perkalian darah dengan orang Toraja.
“Suatu kehormatan atas kunjungan kerja Bapak Pangdam XIV/Hasanuddin beserta rombongan sekaligus kita bangga sebagai orang Toraja karena ada juga orang Toraja yang menjadi Panglima yakni Pangdam XIV/Hasanuddin,” Ungkapnya.
“Atas nama masyarakat Toraja menyambut dengan penuh sukacita dan kebanggan bapak hadir di daerah bapak cintai ini. Daerah Toraja adalah daerah yang subur luar biasa dari sisi pariwisata daerah ini dikenal sebagai salah satu daerah yang memiliki potensi pariwisata yang terkenal sejak dulu baik di bidang budaya maupun alam serta di bidang religi,” Jelasnya.
Di akhir sambutannya Bupati Toraja melaporkan tentang kondisi sosial politik dan keamanan di Kabupaten Tana Toraja bahwa sampai hari ini masih terus dalam keadaan aman kondusif dan terkendali berkat kerjasama seluruh pihak yang ada, dari Forkopimda, seluruh masyarakat, Tokoh adat, dan Tokoh agama yang ada di Toraja.
“Kami bersama dengan Forkopimda terus membangun ketahanan sosial masyarakat yang ada sehingga suasana terus terpelihara dengan baik. Kami terus memberikan dukungan kepada Bapak Panglima agar pembangunan dapat berlangsung dengan baik, demi kesejahteraan masyarakat kita,” Tutupnya.
Turut mendampingi Pangdam diantaranya, Danrem 141/TP Brigjen TNI Djashar Djamil, S.E., M.M., Asrendam Kolonel Arm Erland Hendriatna, S.I.P., Asops Kolonel Inf Agustinus Sitepu, S.Sos., M.Si., Kapendam Kolonel Inf Rio Purwantoro, S.H., Kasiops Kasrem 141/TP Kolonel Inf Sukirman, Kasilog Kasrem 141/TP Letkol Inf Drs. Miftahul Huda Mukti dan Kasmin Pangdam Mayor Kav Nuril Ambiyah., S.H., M.I.P.