GOWA – Dalam rangka mempererat hubungan silatuhrahim antara TNI dan masyarakat Personel Koramil 1409-06/Bajeng Kodim 1409/Gowa melaksanakan kegiatan pembagian pembagian Snack Jum’at Berkah, di Jl. Nuhun Daeng Bani Kel. Kalebajeng Kec. Bajeng Kab. Gowa. Jumat (12/7/2024).
Kegiatan ini, sebagai langkah mempererat jalinan silaturahmi dan juga merupakan bentuk kepedulian dan pentingnya berbagi sedekah dalam Jum’at berkah.
Danramil 1409-06/Bajeng Kapten Inf Rahmadi mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Jumat Berkah.
“Kami pagi ini melaksanakan pembagian berupa kue serta bahan makanan kepada masyarakat, bertujuan untuk selalu menjaga tali silaturahmi dengan warga masyarakat yang membutuhkan, kegiatan ini sudah menjadi program rutin yang kami lakukan sebagai bentuk kepedulian kepada Masyarakat setempat” ujar Danramil.